ARUNIKA CDC IAIN PALOPO

Institut Agama Islam Negeri Palopo
Friday, 26 Apr 2024

5 CARA MENGATASI STRES KERJA

Berita Umum | 16 Maret 2022 22:00 wib Selama kita masih hidup maka masalah akan selalu ada difase kehidupan kita. Setelah SD ada SMP, kemudian lanjut SMA, setelah itu memasuki bangku kuliah. Lalu setalah lulus bangku kuliah dan menjadi serjana maka masalah selanjutnya yang akan kita pikirkan adalah mencari pekerjaan.

Lantas setelah mendapatkan pekerjaan apa masalahnya akan berakhir? Tentu tidak, bahkan ada karyawan yang memutuskan mundur dari peruahaan dikarenakan stress kerja akibat beban kerja yang semakin menupuk, interval waktu pengumpulan pengerjaan yang berdekatan, bahkan job yang memusingkan pikiran. 

Namun janganlah putus asa, sebab banyak orang diluar sana yang menginginkan posisi pekerjaan anda saat ini.

Berikut cara mengatasi stress kerja:

Manajemen waktu

Salah satu alasan karyawan mengalami stress kerja dikarenakan tugas yang menumpuk sehingga menjadi beban pikiran apalagi sudah mendakati tenggat waktu pengumpulan. Oleh karena itu, sebelum hal tersebut terjadi maka penting untuk mengatur waktu, hal apa saja yang perlu dikerjakan hari ini, besok ataupun lusa.

Jangan malu bertanya

Terkadang karyawan pusing sendiri karena tidak mengetahui apa yang harus dikerjakan atau anda tidak mengerti apa yang diinginkan oleh atasan anda. Maka dari itu penting bagi karyawan untuk bertanya agar apa yang dikerjakan memang sesuai dengan keinginan atasan untuk mencapai tujuan perusahaan, selain itu anda tidak lagi pusing menerka-nerka apakah pekerjaan yang saya lakukan sudah sesuai atau tidak.

Jauhi konflik di kantor

Konflik bisa terjadi dimana saja, salah satunya di kantor tempat anda bekerja. Untuk itu usahakan menghindari hal tersebut, seperti menceritakan kejelekan teman kantor (gosip) atau melakukan pertikaian sesama teman kantor (pebliyan) sebab jika hal tersebut tejadi tentu menjadi masalah bagi kesehatn fisik maupun mental.

Jangan lakukan banyak hal bersamaan

Melalukan banyak pekerjaan secara bersamaan memang akan memakan waktu yang lebih sedikit, namun anda akan pusing sendiri karena hasil kerja tersbut tentu tidak akan sesempurnah jika dilakukan dengan focus pada satu pekerjaan. Lakukanlah pekerjaan dengan tidak tergesa-gesa, terkesan santai namun tekun agar anda merasa nyaman saat kerja.

Menciptakan lingkungan kerja yang nyaman

Sudah pusing mengerjakan tugas ditambah lingkungan dan suasana kerja yang tidak nyaman, lengkaplah penderitaan anda yang menimbulkan stress kerja. Maka usahakanlah sebelum bekerja memastikan suasana terasa nyaman, misalnya ruangan kerja panas atau tidak. Kemudian lingkungan kerja yang nyaman, misalnya anda tidak menyukai lingkungan yang berisik.


Itulah 5 cara mengatasi stress kerja. Selamat mecoba dan semoga bermanfaat

Mencegah lebih baik daripada mengobati!  


(ammi)

Dilihat 327 kali
Link